Pembagian Undangan BLTS Kesra Tahun 2025 Bersama Kepala Desa dan Sosialisasi

Pemerintah Desa melaksanakan kegiatan pembagian undangan Bantuan Langsung Tunai Sosial Kesejahteraan (BLTS Kesra) Tahun 2025 yang dirangkai dengan kegiatan sosialisasi kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), bertempat di Musholla dusun gilih RT 11.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa beserta seluruh perangkat desa dan para KPM BLTS Kesra Tahun 2025. Pembagian undangan dilakukan sebagai bentuk pemberitahuan resmi kepada masyarakat penerima bantuan agar dapat hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Dalam sambutannya, Kepala Desa menyampaikan bahwa BLTS Kesra merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu. Oleh karena itu, beliau berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga.
Selain pembagian undangan, kegiatan ini juga diisi dengan sosialisasi terkait mekanisme penyaluran BLTS Kesra Tahun 2025, persyaratan penerima, serta penjelasan mengenai jadwal dan tata tertib pelaksanaan penyaluran bantuan. Sosialisasi ini bertujuan agar KPM memahami hak dan kewajibannya serta menghindari kesalahpahaman dalam proses penyaluran.
Pemerintah Desa menegaskan komitmennya untuk melaksanakan penyaluran BLTS Kesra secara transparan, tepat sasaran, dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, pelaksanaan BLTS Kesra Tahun 2025 dapat berjalan dengan lancar, tertib, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Share Berita Ini